"Ingin mengenal dunia? Baca! Ingin dikenal dunia? Nulis!"

"Welcome to Dunia Zulfhania".

Sunday, September 30, 2012

Buka Bersama Keluarga Besar Ummi :) #postingantelat

Ini adalah postingan yang telatnya banget-bangetan.


Ketika bulan Ramadhan, gua sekeluarga mudik ke Magelang, kediaman Ummi saat masih kecil :) Tahun kemarin, gua sekeluarga nggak sempet ke Magelang karena ibu angkat dari bokap gua sakit, jadilah harus ke Bekasi. Nah, tahun ini gua seneng banget kalo bakal lebaran di Magelang lagi :D


Tanggal 15 Agustus 2012. Keluarga besar Ummi berkumpul semuanya untuk mengadakan Buka Bersama sekaligus bersilaturahmi. Ada budhe, pakde, bulik, om, dan sepupu-sepupu. Belum ada keponakan, karena cucunya nenek yang paling tua adalah kakak gua yang baru aja kuliah tahun ini. Nah, setiap tahunnya, keluarga besar memang mengadakan acara tersebut demi menjalin persatuan keluarga. Jadi, pasti bakal rame banget! Sepuluh keluarga semuanya berkumpul disana, kecuali pakde Edhi karena beliau sudah meninggal, jadi hanya ada sembilan keluarga, termasuk keluarga gua :)


Acara Buka Bersama hari itu secara sengaja gua, kakak gua, dan sepupu-sepupu yang berdiam disana menjadi panitia. Ini adalah acara buka bersama pertama kali yang membutuhkan panitia. Kalo kata budhe, biar ada variasi dari tahun lalu. Akhirnya kami pun membentuk panitia.



Kakak gua jadi pembawa acara. Gua dan sepupu gua---mbak Osa---membaca tilawah dan sari tilawah. Kemudian ada penampilan hiburan dari sepupu gua lagi---dek Fiya---yaitu membaca puisi yang adalah hasil buatan gua. Lalu ada sambutan-sambutan dari nenek, pakde, dan budhe. Ada juga pembacaan silsilah keluarga yang dibacakan oleh sepupu gua juga---mas Ozy. Dan terakhir adalah pembacaan doa oleh sepupu gua yang bernama dek Riza.


Pukul lima sore pun akhirnya tiba. Kakak gua mulai memimpin acara. Setelah membuka acara, pembacaan tilawah dan sari tilawah dibacakan oleh gua dan mbak Osa.


Menuju acara kedua, adalah pembacaan puisi dari dek Fiya. Beginilah isi puisinya......


ADIKKU


Aku melihat sosok dirinya pagi itu
Berbaring mungil di pangkuan Ibu
Matanya terpejam, dia sedang mimpi indah


Aku menyentuh dirinya pelan
Mengelus pipinya
Menggenggam tangannya
Dan mencium keningnya


Ibu, dia hidup
Ibu, dia masih kecil sekali
Ibu, dia adalah adikku
Adzra Mahira Yumna
Adik kecilku yang kini hadir dalam hidupku :)


Karya: Mbak Zulfa


Begitulah isi puisinya. Ada keterangan kecil di bawah, yaitu 'karya mbak zulfa'. Dan keterangan tersebut membuat gelak tawa di antara kami semua, karena ketahuan kalo ternyata puisi tersebut dibuat oleh gua, haha. Sebenernya gua emang disuruh buat puisi itu, soalnya nggak mungkin kalo Fiya sendiri yang buat, dia masih kelas dua SD. Akhirnya, gua membuat tema tentang adiknya yang baru aja lahir hari Senin tanggal 6 Agustus 2012, umurnya masih pake hari!


Berlanjut ke acara selanjutnya adalah pembacaan silsilah. Tadinya yang baca silsilah itu kakak gua, tapi karena dia udah dapet jadi MC, jadi diserahkan ke mas Ozy secara mendadak. Acara selanjutnya adalah sambutan dari nenek, kemudian dari pakde Wawan, dan terakhir dari budhe Betty. Setelah itu pembacaan doa dari dek Riza. Dan setelah selesai, adzan maghrib pun berkumandang.


Kami segera menikmati hidangan yang ada sambil ngobrol ngalor ngidul.


Setelah isya, ada pembagian baju baru dari keluarga Pakde Wawan. Setelah acara selesai, satu persatu keluarga mulai berpulangan. Kecuali keluarga Budhe Betty dan Bulik Elok. Yang lainnya nginep deh :'D


Acara itu adalah acara yang paling menyenangkan selama gua menjadi panitia. Bersatu bersama keluarga besar dengan gua menjadi panitianya. Sungguh, pengen banget ke Magelang lagiiiiiii >,<



Cheers,

Zulfhania

No comments:

Post a Comment